Pola Kalimat N5: ~NAKUCHA ~なくちゃ

Konnichiwa! Ogenki desu ka? Bagaimana pembelajaran bahasa Jepangmu akhir-akhir ini? Apakah lancar? Kali ini kita akan belajar ~ nakucha!

Dalam bahasa Jepang, terdapat banyak ungkapan yang memiliki arti yang sama jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia. Oleh karena itu, tidak cukup hanya memahami artinya saja melainkan penting juga untuk mencari tahu cara penggunaan yang tepat dari masing-masing ungkapan.

Pada artikel-artikel sebelumnya telah membahas beberapa cara untuk mengungkapkan “harus” dalam bahasa Jepang yaitu pada artikel “~nakereba narimasen” dan “~nakute wa ikenai”. Kali ini WKWK JAPANESE ingin mengajak kamu untuk mempelajari cara menyatakan ungkapan “harus” dalam bentuk yang lain yakni “~nakucha”.

Kira-kira bagaimana cara membuat kalimat dan apa bedanya dengan pola yang telah dipelajari sebelumnya ya? Ayo mulai mempelajarinya bersama-sama!

1. Pola Kalimat

~なくちゃ
~nakucha

2. Arti

Harus (melakukan) ~

3. Penjelasan

Pola kalimat ini digunakan untuk menyatakan bahwa suatu kegiatan wajib dilakukan dan dalam bahasa Indonesia diartikan “harus”.

Pola kalimat ~nakucha merupakan bentuk kasual dan bahasa percakapan dari pola kalimat “~nakute wa ikenai”.

Jenis kata yang dapat digunakan pada pol aini hanyalah kata kerja, yaitu: kata kerja bentuk-NAI.

Akhiran -i pada kata kerja bentuk-NAI dihilangkan lalu diganti dengan ~nakucha.

Di belakang ~nakucha dapat ditambahkan beberapa akhiran, yaitu: ikemasen, ikenai, narimasen, naranai atau dame.

Tidak seperti penggunaan pola kalimat“~nakute wa” yang harus diikuti akhiran ikemasen/ikenai, pola ini bisa ~nakucha bisa digunakan tanpa akhiran.

4. Rumus

5. Contoh Kalimat

急がなくちゃ。
いそがなくちゃ。
(Saya) harus bergegas.

お母さんが帰る前に、皿を洗わなくちゃ。
おかあさんがかえるまえに、さらをあらわなくちゃ。
Sebelum ibu pulang, (saya) harus mencuci piring.

薬を飲まなくちゃいけません。
くすりをのまなくちゃいけません。
(Saya) harus minum obat.

新しい充電器を買わなくちゃいけない。
あたらしいじゅうでんきをかわなくちゃいけない。
(Saya) harus membeli charger baru.

あなたは、約束を守らなくちゃなりません。
あなたは、やくそくをまもらなくちゃなりません。
Anda harus menepati janji.

今、家へ帰らなくちゃならない。
いま、うちへかえらなくちゃならない。
Sekarang, (saya) harus pulang.

宿題をしなくちゃダメだよ。
しゅくだいをしなくちゃダメだよ。
Kamu harus mengerjakan PR.

6. Daftar Kosakata

Bagaimana pembahasan kali ini? 

Apakah kamu sudah memahami cara menggunakan pola kalimat “~nakucha”?

Pola kalimat ini merupakan ungkapan “harus” dalam bahasa Jepang yang dapat kamu gunakan saat berbicara dengan orang-orang yang sudah akrab denganmu dan dalam situasi tidak formal. Untuk ungkapan yang lebih formal, kamu bisa menggunakan pola kalimat yang digunakan untuk mengungkapkan “harus” dalam versi yang lain! Jadi, silahkan cek pembahasan pola kalimat yang lain juga ya!

Demikianlah pembahasan dan informasi yang dapat kami bagikan melalui artikel ini, semoga penjelasan di atas mudah dipahami dan bermanfaat.

Kelas Intensif

Oh iya, buat mina-san yang belum bisa membaca hiragana dan katakana, kebetulan kami ada paket belajar agar mina-san bisa menguasai dua huruf dasar bahasa Jepang! Kalau mina-san ingin mahir bahasa Jepang, pembelajaran hiragana dan katakana ini hukumnya wajib ya!

Selain itu, kami juga lagi buka kelas bahasa Jepang intensif online dari level N5 hingga level N3 loh! Kelas dibuka di hari kerja, ada rekaman kelas sehingga mina-san bisa belajar tanpa harus tatap muka secara langsung, dan senseinya mumpuni loh!

Bagaimana? Menarik bukan? Yuk daftar melalui gambar di atas!

さいまでてくれてありがとうございました!
Terima kasih sudah membaca sampai habis!