Strategi Menguasai Goi dalam JLPT

Goi (語彙, kosakata) adalah materi yang paling penting dalam menguasai bahasa Jepang. Goi menduduki peringkat pertama dalam piramida yang membentuk struktur suatu bahasa. Tanpa penguasaan goi yang matang dan menyeluruh, maka penguasaan aspek bahasa yang lain seperti tata bahasa, kanji, dan sebagainya akan runtuh bersamaan dengan kurangnya penguasaan goi.

Bahasan kita kali ini adalah strategi menguasai goi dalam JLPT. Simak artikel ini sampai akhir ya!

Target Penguasaan Goi

Sesuai dengan penjelasan di atas, goi adalah aspek yang terpenting dalam mempelajari bahasa dan merupakan kunci paling utama menuju pintu kelulusan JLPT. Berangkat dari pernyataan tersebut, dapat ditarik kesimpulan bahwa penguasaan goi juga harus ditarget berdasarkan level ujian yang akan ditempuh.

Berikut adalah tabel yang bisa menjadi rujukan bagi mina-san untuk mengira-ngira ada berapa kata yang harus mina-san hafal supaya lulus JLPT level tertentu.

JumlahJLPT N1JLPT N2JLPT N3JLPT N4JLPT N5
Kata (単語) total8.1814.8193.0021.258676
Kata (単語) baru3.3621.8171.774582676

Yang dimaksud dengan kata baru adalah kata yang harus dipelajari pada level tersebut, sedangkan kata total adalah kata baru di level tersebut ditambah dengan kata level-level sebelumnya.

Data di atas bukanlah data resmi dari pihak penyelenggara JLPT, namun tetap bisa menjadi acuan kira-kira ada berapa banyak kata yang harus dipelajari. Kata apa saja yang akan muncul dalam JLPT tidak harus diketahui oleh mina-san secara eksak, karena yang terpenting adalah mina-san terus menambah perbendaharaan kosakata sebanyak mungkin untuk mempersiapkan datangnya kata yang akan dipakai dalam ujian.

Jenis Soal Goi

Soal goi dalam JLPT tidak hanya berisi goi saja, namun juga digabung dengan moji (文字, huruf) menjadi moji dan goi (文字・語彙, huruf dan kosakata).

Soal moji goi ini juga memiliki beberapa jenis pertanyaan, yang apabila merujuk pada website JLPT resmi dibagi menjadi 6 jenis, yakni cara baca kanji, penulisan, struktur kata, menebak konteks, parafrase, dan penggunaan kata. Kita akan bahas masing-masing satu persatu, jadi mina-san simak sampai habis ya!

Cara Baca Kanji

Yang pertama adalah cara baca kanji. Mina-san hanya perlu memilih cara baca yang sesuai dengan kanji yang menjadi pertanyaan, yang biasanya digarisbawahi atau diberi underline.

Contoh: (kunci jawaban ada di bawah)

1. N3明日の旅行が楽しみでしょうがない。

  1. りょこ
  2. りょうこ
  3. りょこう
  4. りょうこう

2. N3夫に相談してからでないとできません。

  1. しょうだん
  2. そうだん
  3. しょだん
  4. そだん
Kunci Jawaban:
  1. ③りょこう
  2. ②そうだん

Penulisan (N2 ~ N5)

Berikutnya adalah penulisan. Bagian ini mirip dengan bagian “cara baca kanji” namun kebalikannya. Yakni memilih kanji yang tepat untuk mewakili kata yang ditulis menggunakan hiragana dan yang digarisbawahi. Bagian ini hanya ada pada level JLPT N5 hingga N2 saja, yang berarti JLPT N1 tidak mengandung bagian ini.

Contoh: (kunci jawaban ada di bawah)

1. N5明日は日よう日で、やすみです。

  1. 休み
  2. 体み
  3. 木み
  4. 本み

2. N4あとでれんらくしたいので、電話ばんごうを教えてください!

  1. 雷与
  2. 番与
  3. 雷号
  4. 番号

3. N3ひつようなものだけ買うといいよ。

  1. 心西
  2. 必西
  3. 必要
  4. 心要
Kunci Jawaban:
  1. ①休み
  2. ④番号
  3. ③必要

Struktur Kata (N2)

Bagian struktur kata berisi soal yang mengharuskan peserta untuk memilih imbuhan yang tepat terhadap suatu kata yang menjadi persoalan. Imbuhan tersebut dapat berupa prefiks (awalan) atau sufiks (akhiran). Beberapa contoh prefiks dalam bahasa Jepang adalah 無~、不~、取り~、引き~ dan lain sebagainya. Sedangkan beberapa contoh sufiks adalah ~製、~式、~的、~合う dan lain-lain.

Contoh: (kunci jawaban ada di bawah)

1. N2お巡りさんは夜、ときどきこの地方を(  )いる。

  1. 見直して
  2. 見回って
  3. 見かけて
  4. 見合って

2. N2技術の発展とともに、どんどん新しい技術を(  )必要があるだろう。

  1. 取り入れる
  2. 取り出す
  3. 受け取る
  4. 引き取る

3. N2ダイエット中なので、(  )カロリーのケーキを食べるわけにはいかない。

4. N2昔から夢は写真(  )になりたかったが、なかなか難しい。

Kunci Jawaban:
  1. ②見回って
  2. ①取り入れる
  3. ①高
  4. ③家

Menebak Konteks

Pada bagian menebak konteks ini, mina-san harus memilih kata yang tepat untuk melengkapi bagian yang kosong berdasarkan konteks yang dibicarakan dalam kalimat. Dalam bagian ini tidak ada hal yang menjadi petunjuk selain memahami konteks kalimat dan memahami jawaban apa yang diinginkan oleh pembuat soal.

Contoh: (kunci jawaban ada di bawah)

1. N5私の(  )は料理を作ることです。

  1. 趣味
  2. 興味
  3. 名前
  4. 人気

2. N4インドネシアには2つの(  )があります。雨季と乾季です。

  1. 季節
  2. 天気

3. N3私は兄弟がいない(  )です。

  1. 長男
  2. 双子
  3. 末っ子
  4. 一人っ子
Kunci Jawaban:
  1. ①趣味
  2. ③季節
  3. ④一人っ子

Parafrase

Soal pada bagian ini adalah menemukan padanan kata atau kalimat untuk yang digarisbawahi. Bahasa Jepang memiliki banyak kata serupa yang bisa ditukar satu sama lain dan ini menjadi poin yang diujikan dalam semua level ujian tanpa terkecuali. Akan tetapi perlu diperhatikan tidak semua kata yang serupa bisa ditukar satu sama lain. Cara terbaik belajar untuk mempersiapkan bagian parafrase ini adalah dengan mencari tahu arti setiap kata menggunakan kamus bahasa Jepang – bahasa Jepang, karena kata yang dijelaskan dengan rinci dalam bahasa Jepang juga akan melahirkan pemahaman yang tidak dapat dipahami hanya dengan melihat kamus bahasa Jepang – bahasa Inggris.

1. N5お父さん 今 出かけました。

  1. お父さんは うちに います。
  2. お父さんは うちに いません。
  3. お父さんは どこにも 行きません。
  4. お父さんが 入りました。

2. N4かのじょは うたが うまいです。

  1. かのじょは うたが 上手です。
  2. かのじょは うたが きらいです。
  3. かのじょは うたが 下手です。
  4. かのじょは うたが 好きです。

3. N3この町は緑が多くてうつくしい

  1. 有名だ
  2. きれいだ
  3. きびしい
  4. めずらしい
Kunci Jawaban
  1. ②お父さんは うちに いません
  2. ①かのじょは うたが 上手です。
  3. ②きれいだ

Penggunaan Kata

Dalam bagian ini yang menjadi poin persoalan adalah menemukan penggunaan kata yang pas apabila diterapkan atau disusun menjadi sebuah kalimat. Walau satu kata dengan satu kata yang lain terkadang bisa ditukar, namun ada beberapa pasang kata yang hanya bisa digunakan untuk satu situasi dan yang lainnya untuk situasi yang lain pula.

Contoh:

1. N3似合う

  1. このワインは料理によく似合う
  2. あの親子の顔がよく似合っている
  3. その黒い帽子は、彼によく似合っていた
  4. 最近のドラマは、どれもよく似合った話ばかりでつまらない。

2. N3正直

  1. もっと正直な発音で話せるようになりたい。
  2. 誰がコップを割ったのか、正直に言いなさい。
  3. コピーではなく、正直な書類を持ってきてください。
  4. エアコンの修理が終わって、正直に動くようになった。
Kunci Jawaban:
  1. ③その黒い帽子は、彼によく似合っていた。
  2. ②誰がコップを割ったのか、正直に言いなさい。

Kesimpulan

Setelah melihat beberapa jenis soal yang akan diujikan pada JLPT nantinya khususnya bagian moji goi, maka mina-san berkenan atau enggan harus mempelajari dan memahami untuk memperbanyak perbendaharaan kata. Salah satu kunci dari kesuksesan adalah konsisten dalam belajar dan konsisten mengerjakan soal dengan tujuan agar terbiasa dengan jenis-jenis soal yang akan diujikan.

Tapi bila mina-san bingung harus mulai dari mana dan apa saja yang harus dipelajari, mina-san bisa banget ikut kelas WKWK JAPANESE!

Kelas Intensif

WKWK JAPANESE membuka kelas Bahasa Jepang Online loh! Mina-san bisa dapat banyak benefit belajar bersama WKWK JAPANESE, di antaranya:

  • Senseinya mumpuni (N2/N1)
  • Rekaman tiap kelas, agar bisa mengulang pembelajaran dan tidak takut ketinggalan kelas
  • Harganya terjangkau, bisa mencicil atau sekali bayar
  • Bisa berdiskusi langsung dengan sensei dan teman teman yang lain juga loh!

Yuk, jangan sampai kehabisan slotnya, langsung klik ke link ini untuk detail kelasnya ya!

Detail kelas intensif untuk pemula (N5)
Detail kelas intensif untuk N4
Detail kelas intensif untuk N3
Berkonsultasi (gratis)

Sampai bertemu di kelas!

Sekian untuk artikel kali ini. Semoga bisa membantu mina-san untuk belajar bahasa Jepang, khususnya yang terkait dengan tata bahasa. Terima kasih sudah mampir di situs web WKWK JAPANESE! Jangan sungkan-sungkan untuk mampir lagi ya~

さいまでんでくれてありがとうございました!
Terima kasih sudah mau membaca sampai habis!