Kata Bantu Bilangan untuk Hewan dalam bahasa Jepang

(Apa kabar semuanya?)

Semoga sedang dalam keadaan sehat dan terus sehat ya ?

Apakah kamu pernah mendengar kata bantu bilangan? 

Jika dalam bahasa Indonesia contohnya yaitu, 1 lembar, 2 buah, 3 ekor dan lain-lain. Kata tambahan yang diletakkan di belakang angka itulah yang dinamakan “Kata Bantu Bilangan”.

Pada artikel-artikel sebelumnya kita telah belajar beberapa kata bantu bilangan yang digunakan untuk menghitung jumlah dari beberapa hal, yaitu “Kata Bantu Bilangan Orang dalam bahasa Jepang” dan “Kata Bantu Bilangan untuk Benda dalam bahasa Jepang”. 

Kali ini, ayo belajar kata bantu bilangan yang digunakan untuk menghitung jumlah hewan dalam bahasa Jepang!

1. Kata Bantu Bilangan

Kata bantu bilangan dalam bahasa Jepang disebut 助数詞 (Josuushi). Kata bantu bilangan berupa kata tambahan yang diletakkan di belakang angka untuk menyatakan kuantitas/jumlah dari suatu hal, misalnya: orang, hewan, benda dan lain sebagainya. Dalam bahasa Jepang, terdapat banyak kata bantu bilangan yang dibagi ke dalam beberapa kelompok sesuai dengan klasifikasi jenis objeknya. Sebagai contoh, secara garis besar kata bantu bilangan yang digunakan untuk menghitung hewan terbagi ke dalam 3 kelompok yaitu untuk hewan berukuran kecil hingga sedang, hewan berukuran besar dan unggas.

2. Kata Bantu Bilangan untuk Hewan

1) ~匹 / hiki (~ ekor)

a. Penggunaan

Kata bantu (hiki/biki/piki) digunakan ketika menghitung jumlah hewan-hewan yang berukuran kecil hingga sedang yaitu yang besarnya tidak lebih besar daripada ukuran manusia. Beberapa contoh yang menggunakan kata bantu ini, yaitu: kucing, anjing, monyet dan lain-lain.

b. Tabel

2) ~頭 / tou (~ ekor)

a.Penggunaan

Kata bantu (tou) digunakan ketika menghitung jumlah hewan-hewan yang berukuran besar, seperti: gajah, jerapah, beruang, singa dan lain sebagainya.

b. Tabel

3) ~羽 / wa (~ ekor)

a.Penggunaan

Kata bantu ”~wa” ditulis dengan kanji 羽 (dibaca: hane/wa) yang memiliki arti “sayap”. Pada umumnya, kata bantu bilangan ini digunakan ketika menghitung jumlah hewan-hewan yang masuk ke dalam jenis unggas, seperti: ayam, burung, bebek dan lain-lain. Selain itu, kata bantu ini juga digunakan untuk menghitung jumlah dari kelinci.

b. Tabel

3. Contoh Kalimat

1) ~匹 / hiki (~ ekor)

家には、猫が2匹います。
うちには、ねこがにひきいます。
Di rumah ada 2 ekor kucing.

山田さんは、犬を3匹飼っています。
やまださんは、いぬをさんびきかっています。
Yamada memelihara 3 ekor anjing.

2) ~頭 / tou (~ ekor)

上野動物園に象が10頭います。
うえのどうぶつえんにぞうがじゅっとういます。
Di kebun binatang Ueno ada 10 ekor gajah.

熊が2頭います。
くまがにとういます。
Ada 2 ekor beruang.

3) ~羽 / wa (~ ekor)

祖父の家に鳥が8羽います。
そふのうちにとりがはちわいます。
Di rumah kakek (saya) ada 8 ekor burung.

来年、兎を2羽飼いたいです。
らいねん、うさぎをにわかいたいです。
Tahun depan, (saya) ingin memelihara 2 ekor kelinci.

4. Daftar Kosakata

Nah, itulah tadi beberapa pembahasan mengenai kata bantu bilangan untuk menghitung hewan dalam bahasa Jepang. Bagaimana menurutmu? Sedikit rumit tetapi menarik, bukan?

Kata bantu bilangan dalam bahasa Jepang jumlahnya sangat banyak karena orang Jepang membaginya menjadi beberapa kelompok spesifik berdasarkan jenis, ukuran dan lain sebagainya. Akan tetapi, sebagai pembelajar bahasa Jepang yang perlu untuk kita pelajari terlebih dahulu yaitu dari yang paling umum dan sering digunakan saja. Jika sudah, tidak ada salahnya dan sangat bagus jika ingin mempelajari kata bantu lain yang ada.

Demikianlah pembahasan pada artikel kali ini, semoga penjelasan di atas mudah dipahami dan bermanfaat bagi semua yang membaca.

Kelas Intensif

Oh iya, buat mina-san yang belum bisa membaca hiragana dan katakana, kebetulan kami ada paket belajar agar mina-san bisa menguasai dua huruf dasar bahasa Jepang! Kalau mina-san ingin mahir bahasa Jepang, pembelajaran hiragana dan katakana ini hukumnya wajib ya!

Selain itu, kami juga lagi buka kelas bahasa Jepang intensif online dari level N5 hingga level N3 loh! Kelas dibuka di hari kerja, ada rekaman kelas sehingga mina-san bisa belajar tanpa harus tatap muka secara langsung, dan senseinya mumpuni loh!

Bagaimana? Menarik bukan? Yuk daftar melalui gambar di atas!

さいまでてくれてありがとうございました!
Terima kasih sudah membaca sampai habis!