Kata Ganti Orang Pertama dalam Bahasa Jepang

みなさん、こんにちは!

Pada artikel kali ini kita akan membahas tentang kata ganti orang pertama dalam bahasa Jepang! Dalam bahasa jepang ada banyak sekali variasi kata ganti orang pertama, masing-masing memiliki konotasi yang berbeda, seperti formalitas, kasual, feminim, maskulin, dan sebagainya. 

Kalau begitu apa saja kata ganti orang pertama dalam bahasa Jepang? Yuk simak penjelasannya dibawah ini!

私(わたし)/ (わたくし)

Watashi adalah kata ganti orang pertama yang cukup umum karena digunakan tanpa memandang jenis kelamin, baik dalam situasi santai maupun formal.

Dalam situasi santai, seperti ketika digunakan di antara keluarga dan teman, watashi memiliki asosiasi feminin yang kuat, dan sering digunakan oleh wanita. Namun, dalam situasi formal, watashi bersifat netral, dan digunakan secara luas tanpa memandang jenis kelamin atau usia.

Contoh

、明日は行けないんです。すみませんね。
わたし、あしたはいけないんです。すみませんね。
Saya tidak bisa pergi besok. Maaf ya. 

今日はの誕生日です。
きょうはわたしのたんじょうびです。
Hari ini adalah hari ulang tahun saya.

Watakushi yang memiliki kanji yang sama (私) adalah versi yang lebih formal, dan bahkan agak kaku dari watashi. Watakushi biasanya digunakan dalam lingkungan bisnis atau resmi.

Contoh

はビジネスマナーを大切にします。
わたくしはビジネスマナーをたいせつにします
Saya menghargai etika bisnis. 

この問題についての意見を聞いてください
このもんだいについてわたくしのいけんをきいてください
Tolong dengarkan pendapat saya tentang masalah ini.

僕 (ぼく)

Boku adalah kata ganti orang pertama yang sering dikaitkan dengan pembicara laki-laki. Kata ganti ini memiliki konotasi serius, sopan, dan berbudaya. Secara keseluruhan, boku memiliki kesan yang lebih lembut dan tidak terlalu agresif dibandingkan ore, kata ganti umum lainnya yang berkonotasi maskulin.

Meskipun umumnya digunakan oleh pria dewasa, boku juga dipandang secara stereotip sebagai kata ganti untuk anak laki-laki, karena secara tradisional boku merupakan kata ganti orang pertama yang pertama diajarkan kepada mereka. 

Contoh

は毎朝ジョギングをしています。
ぼくはまいあさジョギングをしています。
Aku jogging setiap pagi.

この本はの好きな作家の本です。
このほんはぼくのすきなさっかのほんです。
Buku ini ditulis oleh penulis favorit aku.

俺 (おれ)

Ore adalah kata ganti orang pertama dengan kesan maskulin yang kuat. Kedengarannya “jantan” dan kurang lembut dibandingkan boku. Ore juga merupakan kata ganti yang cukup kasual dan dapat dianggap vulgar, terutama ketika digunakan dalam situasi formal. Umumnya ore digunakan oleh laki laki dan biasanya digunakan kepada teman dekat.

Contoh

はこの映画を見たことがある。
おれはこのえいがをみたことがある。
Saya sudah menonton film ini.

俺たちは昔からの友達だ。
おれたちはむかしからのとだちだ。
Kami adalah teman lama. 

Daftar Kosakata

KanjiHiragana/KatakanaArti
日本にほんJepang
歴史れきしSejarah
好きすきSuka
今日きょうHari ini
誕生日たんじょうびUlang tahun
毎朝まいあさSetiap pagi
ジョギングJogging
ほんBuku
映画えいがFilm
作家さっかPenulis
見るみるMenonton
聞くきくMendengar
むかしDahulu
友達ともだちTeman
ビジネスBisnis
マナーTata krama
大切たいせつPenting
問題もんだいMasalah
意見いけんOpini

Kesimpulan

Nah, itulah beberapa Kata Ganti Orang Pertama dalam bahasa Jepang yang sama-sama memiliki arti diri sendiri. Apakah sekarang kamu sudah memahami perbedaan dari masing-masing kata itu?

Perbedaan beberapa kata ganti orang pertama di atas dapat terdapat pada tingkat kesopanannya. Dalam bahasa Jepang terdapat tingkatan bahasa, maka ketika ingin menggunakan kosakata tertentu perhatikan tingkat kesopanannya dengan melihat siapa lawan bicaramu. Karena pemilihan kosakata yang tidak tepat kadang kali bisa memberikan kesan tidak sopan terhadap lawan bicara

Demikianlah pembahasan pada artikel kali ini, semoga penjelasan di atas mudah dipahami dan bermanfaat.

Kelas Intensif

Oh iya, buat mina-san yang belum bisa membaca hiragana dan katakana, kebetulan kami ada paket belajar agar mina-san bisa menguasai dua huruf dasar bahasa Jepang! Kalau mina-san ingin mahir bahasa Jepang, pembelajaran hiragana dan katakana ini hukumnya wajib ya!

Selain itu, kami juga lagi buka kelas bahasa Jepang intensif online dari level N5 hingga level N3 loh! Kelas dibuka di hari kerja, ada rekaman kelas sehingga mina-san bisa belajar tanpa harus tatap muka secara langsung, dan senseinya mumpuni loh!

Bagaimana? Menarik bukan? Yuk daftar melalui gambar di atas!

さいまでてくれてありがとうございました!
Terima kasih sudah membaca sampai habis!