Pola Kalimat N3: ~TO II / ~BA II / TARA II (~といい・~ばいい・~たらいい)

みなさん、こんにちは!

Terima kasih telah mengunjungi situs web WKWK JAPANESE, tempat rujukan mina-san untuk belajar bahasa Jepang secara gratis! Mina-san bisa banyak membaca dan mengambil ilmu dari situs ini sepuasnya loh, jadi jangan sungkan-sungkan untuk selalu memanfaatkan situs web ini ya!

Bagaimana perkembangan belajarnya mina-san? Apakah berjalan lancar atau bahkan malah berhenti di tengah jalan? Kami harap pembelajaran mina-san berjalan cukup lancar, ya. Mina-san juga jangan lupa ada situs web WKWK JAPANESE yang selalu bisa diandalkan ketika mina-san ingin mencari informasi terkait bahasa Jepang.

Oh iya, mina-san juga cek artikel sebelumnya yang berjudul “Tata Bahasa JLPT N3 – ~SASETE MORAITAI / ~SASETE ITADAKITA / ~SASETE HOSHII” 「JLPT N3の文法ぶんぽう~させてもらいたい / ~させていただきたい / ~させてほしい』 juga ya!

Bahasan kita kali ini adalah seputar tata bahasa, yang lebih tepatnya adalah bahasan akan tata bahasa ~to ii / ~ba ii / ~tara ii「~ばいい / ~といい / ~たらいい」. Mina-san ingin tahu makna tata bahasa tersebut? Kalau iya, maka mina-san tolong baca artikel ini sampai habis, ya!

Baiklah, tanpa panjang lebar, kita langsung bahas bersama-sama yuk!

Pola Kalimat – ~ばいい / ~といい / ~たらいい

Pola Kalimat dan Arti

[Aば]いい
[A]といい
[Aた]らいい

Aku harap A
Sebaiknya A

Penyambung

どうけい】(Kata Kerja Bentuk ば)+いい

  • やすばいい
  • ばいい
  • すればいい

どうしょけい】(Kata Kerja Bentuk Kamus)+と+いい

  • やすといい
  • いい
  • するいい

どうけい】(Kata Kerja Bentuk た)+いい

  • やすだらいい
  • たらいい

Contoh

わかれのときがた。またえるといいな。
Waktu perpisahan telah tiba. Kuharap kita bisa bertemu lagi.

くたびれたようですね。無理むりしないで、やすばいいですよ。
Kamu terlihat sangat lelah. Jangan memaksakan diri, lebih baik istirahat saja.

昨日きのうよる上階じょうかい足音あしおとがした。泥棒どろぼうじゃなかったらいいけどな。
Tadi malam ada suara langkah kaki di lantai atas. Kuharap bukan maling.

ことがわからなかったら、スマホにインストールされたしょ調しらべるといいです。
Kalau tidak mengerti arti suatu kata, lebih baik kamu cari di kamus yang sudah terpasang di telepon pintar.

Penjelasan

  1. Pola kalimat ini bisa bermakna ‘harapan’, dan bisa juga bermakna ‘saran’. Untuk bisa mengetahui apakah yang dimaksud adalah ‘harapan’ atau ‘saran’ mina-san perlu memperhatikan konteks kalimat.
  2. Untuk yang bermakna ‘harapan’, kata kerja yang digunakan tidak bukanlah kata kerja yang dilakukan oleh pembicara. Misalnya dalam kalimat ばいいです, ia mengarah pada ‘istirahat’ yang dilakukan oleh lawan bicara, bukan tindakan diri sendiri.

Daftar Kosakata

KataArti
わかPerpisahan
くたびれるLelah
無理むりをするMemaksakan diri
上階じょうかいLantai atas
足音あしおとSuara langkah kaki
泥棒どろぼうMaling, pencuri
インストールPemasangan
しょKamus
調しらべるMencari tahu

Penutup

Itulah penjelasan Tata Bahasa JLPT N3 – ~TO II / ~BA II / TARA II. Bagaimana mina-san? Apakah mina-san sudah hafal dengan cara penggunaannya? Kalau mina-san merasa kesulitan untuk menyusun tata bahasa, bisa jadi salah satu masalahnya adalah kurangnya perbendaharaan kosakata. Kami juga ada banyak artikel kosakata loh, jadi jangan sungkan-sungkan untuk belajar dari situ juga ya!

Kelas Intensif

Oh iya, kalau mina-san ingin tahu lebih detail tentang pembahasan ini atau mungkin ingin belajar Bahasa Jepang dengan guru agar bisa berinteraksi langsung?

Sekian untuk artikel kali ini. Semoga bisa membantu mina-san untuk belajar bahasa Jepang. Terima kasih sudah mampir di situs web WKWK JAPANESE! Jangan sungkan-sungkan untuk mampir lagi ya~

さいまでんでくれてありがとうございました!
Terima kasih sudah mau membaca sampai habis!