Manzai: Tradisi Lawak Jepang Mirip Srimulat

Bicara mengenai Jepang atau bahasa Jepang sebagian orang mempelajarinya untuk hal-hal praktis seperti ingin mengobrol dengan orang Jepang, bekerja di sana, atau bahkan sekadar menikmati karya-karya kontemporer sejenis kartun, komik, lagu-lagu pop dan seterusnya. Di balik itu, ada juga orang-orang yang belajar bahasa Jepang karena ingin mengetahui nilai budaya yang terkandung dalam negara mereka. Sudah pernah dengar tentang manzai?

Selamat datang di situs web WKWK JAPANESE, situs belajar bahasa dan budaya Jepang yang dikelola oleh orang Jepang! Kalian bisa belajar banyak hal tentang bahasa di sini, mulai dari tata bahasa, kosakata, kanji, partikel dan lain sebagainya. Jangan sungkan-sungkan untuk mengunjungi situs web ini lagi ya!

Mina san pasti cukup akrab dengan yang namanya komedi. Komedi merupakan sarana dimana kita dapat melepas penat dan stress dengan hal-hal yang menurut kita lucu, di jepang pun komedi merupakan salah satu bagian penting dalam kebudayaan mereka. Salah satu bentuk komedi di jepang yaitu Manzai, apa itu manzai? Mari kita sama-sama membahas tentang budaya jepang yang satu ini yuk!

Apa Itu Manzai?

Manzai adalah bentuk komedi tradisional Jepang yang pada dasarnya mengacu ke ‘percakapan’ yang biasanya dilakukan oleh dua orang. Bentuk seni komedi ini biasanya melibatkan dua pemain yang dibagi menjadi seorang ‘boke (si bodoh)’ dan ‘tsukkomi (si pintar)’, dan alur percakapan mereka memancing gelak tawa para penonton.

Pertunjukan manzai

Sejarah Manzai

Manzai dikatakan berasal dari periode Heian sebagai ‘Senshuu Banzai‘, yaitu sebuah bentuk seni untuk merayakan tahun baru di istana kekaisaran dan kediaman para bangsawan.

Seni ini kemudian secara bertahap menyebar ke masyarakat biasa, dan pada akhir periode Muromachi, seni ini dikenal sebagai ‘Manzairaku’ dan kemudian sebagai ‘Manzai’. Budaya ini masih ada di banyak tempat sampai sekarang, Manzai yang awalnya semacam acara, berubah menjadi bentuk hiburan yang yang bertujuan untuk mengejar kesenangan dan menjadi bentuk manzai modern seperti sekarang.

Karakteristik Manzai

Manzai pada dasarnya adalah sebuah pertunjukan di mana para pemainnya berbicara sebagai peran di sebuah panggung dan membuat penonton tertawa melalui alur percakapan mereka. Manzai sering kali dilakukan oleh dua pasang pemain, tetapi ada juga yang dilakukan oleh tiga atau empat orang. Karena didasarkan pada gaya percakapan yang sederhana, manzai menjadi bentuk pertunjukan yang bebas di mana “apa saja diperbolehan” dalam materi, seperti iringan musik dan tarian sesuai dengan keinginan pemain. Manzai dapat berhubungan dengan berbagai macam subjek, seperti kehidupan sehari-hari, budaya populer, politik dan ekonomi, dan dapat mengubah materinya secara detail dan signifikan sesuai dengan tren saat ini.

Pelatihan Manzai

Calon komedian manzai dapat belajar manzai dengan cara memasuki sekolah khusus, yang dikenal sebagai “yoshimoto koujou” atau “owarai geinou koujou,” untuk mempelajari seni manzai. Komedian muda juga sering kali menjalani pelatihan dengan mentor berpengalaman untuk menyempurnakan komedi mereka dan mengembangkan gaya unik mereka sendiri.

Kompetisi

Kompetisi manzai yang terkenal adalah “M-1 Grand Prix” yang diadakan setiap tahun dan menampilkan bakat dari komedian berpengalaman maupun pendatang baru. Memenangkan kompetisi semacam ini dapat meningkatkan popularitas dan karier seorang komedian manzai secara signifikan.

Manzai Sekarang

Manzai, yang mulai fokus kepada kehidupan sehari-hari sebagai pokok bahasannya, dengan cepat beradaptasi dengan perubahan tren dan tetap populer. Manzai juga beradaptasi dengan adanya stasiun radio dan stasiun televisi komersial, dan para komedian populer menjadi selebriti.

Saat ini, kepopuleran Manzai lebih didorong oleh televisi. Ciri khas dari para generasi muda manzai adalah semakin banyak dari mereka yang tumbuh di sekolah-sekolah produksi manzai. Hal ini telah menyebabkan peningkatan jumlah anak muda yang bergabung untuk generasi komedian manzai selanjutnya, dan manzai kini memasuki periode yang lebih subur dan makmur.

Kesimpulan

Manzai merupakan bukti warisan komedi Jepang yang memadukan tradisi dengan inovasi. Popularitasnya yang bertahan lama membuktikan kemampuannya untuk menarik perhatian penonton dan beradaptasi dengan perubahan zaman, memastikan bahwa Manzai tetap menjadi bagian penting dalam budaya Jepang.

Kelas Intensif

Oh iya, buat mina-san yang belum bisa membaca hiragana dan katakana, kebetulan kami ada paket belajar agar mina-san bisa menguasai dua huruf dasar bahasa Jepang! Kalau mina-san ingin mahir bahasa Jepang, pembelajaran hiragana dan katakana ini hukumnya wajib ya!

Selain itu, kami juga lagi buka kelas bahasa Jepang intensif online dari level N5 hingga level N3 loh! Kelas dibuka di hari kerja, ada rekaman kelas sehingga mina-san bisa belajar tanpa harus tatap muka secara langsung, dan senseinya mumpuni loh!

Bagaimana? Menarik bukan? Yuk daftar melalui gambar di atas!

さいまでてくれてありがとうございました!
Terima kasih sudah membaca sampai habis!

Daftar Pustaka

https://www2.ntj.jac.go.jp/dglib/contents/learn/edc20/geino/manzai/index.html

https://www.owarai.tv/column/%E8%AA%AD%E3%82%80%E3%83%8D%E3%82%BF/20220408/14890/

https://www2.ntj.jac.go.jp/dglib/contents/learn/edc20/rekishi/manzai/index4.html

https://kotobank.jp/word/%E6%BC%AB%E6%89%8D-137921