Perubahan Kata Kerja Bentuk Biasa (Doushi Futsuu-kei) | Bahasa Jepang

Hampir sama dengan bahasa Jawa yang memiliki tingkatan bahasa, ketika berkomunikasi orang Jepang sangat memperhatikan tingkat kesopanan dari bahasa yang digunakan.  Dalam bahasa Jepang ada tiga tingkatan bahasa sopan yaitu: sonkei-go (bahasa hormat), kenjou-go (bahasa merendahkan diri) dan teinei-go (bahasa sopan). Ragam bahasa yang digunakan disesuaikan dengan lawan bicara. Selain tiga tingkatan bahasa yang telah dijelaskan tadi, ada juga futsuu-go. Futsuu-go artinya bahasa biasa atau bahasa yang digunakan pada situasi yang tidak formal.

Pada artikel kali ini, admin akan membahas mengenai salah satu unsur dari Futsuu-go yaitu kata kerja bentuk biasa. Sebelum membahas mengenai kata kerja biasa, mari kita mulai dengan mengenal tentang Teinei-tai dan Futsuu-tai.

 1. Bentuk Sopan/ Halus (Teinei-tai)

丁寧体 (Teinei-tai) merupakan bahasa sopan/ halus yang digunakan saat berbicara dengan orang yang kita hormati atau orang yang baru saja kita kenal, yaitu guru, atasan, orang yang belum akrab dan kenalan baru. Selain itu, pada saat menulis teinei-tai ini digunakan pada surat menyurat resmi.

Berikut ini adalah beberapa contoh Teinei-tai: 

Melalui beberapa contoh di atas apakah kamu sudah memahami yang mana saja yang masuk ke dalam Teinei-tai?

Secara singkatnya, Teinei-tai adalah ungkapan atau kalimat yang kata di belakangnya memiliki akhiran -masu, -masen, -mashita dan lain-lain.

2. Bentuk biasa (Futsuu-tai)

普通体(Futsuu-tai) merupakan bahasa yang digunakan saat berbicara dengan orang yang memiliki hubungan dekat dengan pembicara, seperti: keluarga, teman, senior yang sudah akrab dan pacar. Selain itu, Futsuu-tai digunakan saat menulis buku harian, novel, laporan dan-lain-lain.

Berikut ini adalah beberapa contoh Futsuu-tai:

Itulah beberapa contoh Futsuu-tai/ bentuk biasa. Apa kamu bisa menemukan perbedaan antara Teinei-tai dan Futsuu-tai?

3. Perubahan Kata Kerja Bentuk Biasa (Doushi Futsuu-kei)

Dalam bahasa Jepang, kata kerja bentuk biasa disebut 動詞普通形 (doushi futsuu-kei). Kata kerja bentuk biasa merupakan salah satu unsur dalam futsuu-tai. Ada beberapa aturan dalam membuat kata kerja teinei-kei menjadi futsuu-kei, yaitu sebagai berikut:

  • Kata kerja biasa dari kata kerja akhiran -MASU yaitu sama dengan jisho-kei.
  • Kata kerja biasa dari kata kerja negatif akhiran -MASEN yaitu sama dengan kata kerja bentuk-NAI. 
  • Kata kerja biasa dari kata kerja lampau akhiran -MASHITA yaitu kata kerja bentuk-TA.
  • Kata kerja biasa dari kata kerja negatif lampau akhiran -MASEN DESHITA yaitu kata kerja bentuk-TA negatif, yang ditandai dengan akhiran -NAKATTA.

Untuk lebih jelasnya, silahkan lihat beberapa contoh perbandingan kata kerja bentuk sopan dan kata kerja bentuk biasa di bawah ini:

1) Kata kerja golongan 1

2) Kata kerja golongan 2

3) Kata kerja golongan 3

Demikianlah pembahasan pada artikel kali ini yaitu mengenai ”Perubahan Kata Kerja Bentuk Biasa”. Sebagian besar kata kerja bentuk biasa adalah bentuk-bentuk kata kerja yang telah dibahas pada artikel-artikel sebelumnya. Sehingga jika telah membaca artikel sebelumnya, maka kamu akan lebih mudah memahami dan mengingat kata kerja bentuk ini. 

Semoga informasi pada artikel kali ini mudah dipahami dan dapat membantu kamu dalam belajar bahasa Jepang.

Kelas Intensif

Oh iya, buat mina-san yang belum bisa membaca hiragana dan katakana, kebetulan kami ada paket belajar agar mina-san bisa menguasai dua huruf dasar bahasa Jepang! Kalau mina-san ingin mahir bahasa Jepang, pembelajaran hiragana dan katakana ini hukumnya wajib ya!

Selain itu, kami juga lagi buka kelas bahasa Jepang intensif online dari level N5 hingga level N3 loh! Kelas dibuka di hari kerja, ada rekaman kelas sehingga mina-san bisa belajar tanpa harus tatap muka secara langsung, dan senseinya mumpuni loh!

Bagaimana? Menarik bukan? Yuk daftar melalui gambar di atas!

さいまでてくれてありがとうございました!
Terima kasih sudah membaca sampai habis!